Hello World! Buat setiap programmer pasti akan familiar dengan kata “hello world!”. Yap karena setiap kita belajar bahasa pemrograman atau framework baru dan running untuk pertama kali kebanyakan programmer akan menuliskan kata tersebut.
Hello World disini bukan tentang programming, namun untuk post pertama saya dan menyapa siapapun yang akan mampir ke blog ini. Maklum sebenarnya domain ini sudah ada sejak 2014 silam tapi tidak pernah digunakan. Hanya untuk keperluan email pribadi saja. Sayang rasanya jika tidak digunakan.
Beberapa kali di otak saya sudah sering muncul untuk mulai menulis blog. Bukan untuk curhat ya, tapi untuk share ilmu, dokumentasi, experience, ataupun untuk share artikel. Terkadang ilmu yang kita pelajari bisa lupa jika lama tidak digunakan, oleh sebab itu akan sangat baik jika kita mencatat. Dan mencatat di blog lebih baik lagi, karena selain digunakan secara pribadi juga bisa berguna buat yang membacanya.
Semoga setiap post yang akan saya share disini dapat berguna.